Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia memperlihatkan hubungan mesra di tengah hiruk pikuk politik tanah air.
Diketahui, Airlangga baru saja mengumumkan pengunduran diri dari Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar). Nama Bahlil disebut-sebut ambil bagian dari keputusan besar itu.
Kemesraan tersebut dipertontonkan pada pagi ini, Senin (12/8/2024) di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara jelang Sidang Kabinet Paripurna bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Maruf Amin.
Seluruh menteri dan pejabat terkait sudah hadir sejak kemarin di IKN. Mereka menginap di rumah dinas yang sudah disediakan sejak beberapa waktu lalu. Pagi ini mereka sarapan bersama.
Airlangga tampak mengenakan batik berwarna coklat, celana hitam dan topi putih bertuliskan Nusantara. Sedangkan Bahlil mengenakan batik biru.
Awalnya sebagian menteri berfoto bersama. Ada Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menkomarves Luhut Binsar Panjaitan, MenkoPMK Muhadjir Effendy, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Juga Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan lainnya.
Suasana tampak hangat. Beberapa menteri saling bercanda. Airlangga kemudian berfoto bersama Bahlil disertai celetukan yang membuat menteri lain tertawa.
“Ini nih seru,” kata Airlangga sambil merangkul Bahlil.
“Masuk barang itu,” jawab Bahlil yang menimpali guyonan Airlangga.